Sabtu, 23 Juni 2012

SOKANSA Merayakan Kelulusan Siswa Kelas VI

Menjelang akhir tahun pelajaran 2011/2012 sejumlah Sekolah Dasar melakukan kegiatan Pelepasan siswa kelas VI. Hari ini, Sabtu 23 Juni 2012 tiba gilirannya siswa SD Negeri 1 Sokanandi yang lebih dikenal dengan sebutan Sokansa merayakan kelulusan setelah enam tahun digembleng untuk menerima transferan ilmu dari para gurunya.
Acara yang digelar di halaman sekolah setempat, berlangsung cukup sederhana namun tidak mengurangi makna dari acara inti. Kecuali segenap dewan guru dan Komite sekolah, pelepasan siswa kelas VI juga dihadiri oleh semua wali murid. Mengawali kegiatan itu, para undangan disuguhi paduan suara, tari jawa dan puisi.
Kita patut bersukur kepada Alloh, SWT. Bahwa dari 43 siswa-siswi SD Negeri Sokanandi yang mengikuti Ujian Nasional tahun pelajaran 2011/2012 berhasil lulus 100 persen, ucap Kepala Sekolah Sujadi, S.Pd. MM.
Meski klasifikasinya masih B untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia dan Ilmu Pengetahuan Alam serta C untuk mata pelajaran Matematika, namun kita perlu bangga karena ada salah seorang siswa yang mampu menembus nilai tertinggi yakni 28,40 yang diraih Aulia Ayu Asyifa.
Dikatakan, keberhasilan itu adalah kesuksesan awal, kalian harus terus belajar untuk meraih sukses yang lebih gemilang lagi di tingkat SMP dan seterusnya. Kaitannya dengan keberhasilan SD Negeri 1 Sokanandi yang berhasil meluluskan 100 persen, Kepala Sekolah Sujadi menyampaikan ucapan terima kasih kepada para guru yang telah berusaha semaksimal mungkin.
Ucapan yang sama juga disampaikan kepada semua anggota Komite sekolah serta segenap wali murid yang telah ikut berpartisipasi memberikan dorongan, baik kepada pihak sekolah maupun para siswa SD Negeri 1 Sokanandi.
Dalam kesempatan itu pula Kepala Sekolah memberikan kenang-kenangan kepada tiga siswa berprestasi meraih nilai tertinggi Ujian Nasional tahun pelajaran 2011/2012, masing-masing kepada Aulia Ayu Asyifa, Firman Syaefulloh Nugroho dan Zahrina Hasta Murti. Khusus untuk Aulia sebagai peraih rangking pertama, secara pribadi Kepala Sekolah memberikan hadiah uang sebesar Rp 250.000,- Photo lainnya silahkan Klik Disini. (s.bag).

0 komentar:

Posting Komentar